Categories: HankamTerbaru

Korvet Bung Karno Siap Perkuat Armada TNI AL

Dok Foto: Dispenal.

Batam (Maritimnews) – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali meluncurkan Kapal Korvet terbaru TNI Angkatan Laut, bertempat di galangan PT. Karimun Anugrah Sejati, Batam, Rabu (19/04). Nantinya Kapal tersebut akan diberi nama Bung Karno dengan nomor lambung “369”.

“Baru saja kita menyaksikan peluncuran Korvet Bung Karno, dan kita menguji kekedapannya yang menjadi salah satu proses dalam pembangunan Kapal. Nanti bulan Juni akan dilaksanakan deliveri kapal tersebut, kemungkinan pelaksanaannya di Jakarta”, ungkap Kasal.

Penamaan “Bung Karno” dilatarbelakangi karena perjuangan, tekad dan filosofinya dengan harapan dapat meneladani kebulatan tekat dan kegigihan Bung Karno dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia, maupun menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, serta perdamaian dunia.

Kapal ini merupakan hasil karya anak bangsa yang telah menjadi komitmen TNI AL dalam Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN), guna mewujudkan kemandirian dalam pembangunan kekuatan pertahanan matra laut.

Selain berorientasi kepada kemampuan sebagai kapal kelas Korvet, namun juga dapat berfungsi mengamankan VVIP Presiden dalam berkegiatan di laut sesuai dengan standar pengamanan VVIP yang memiliki kemampuan persenjataan dan pertahanan mumpuni. Kapal perang ini memiliki kemampuan Anti Surface Warfare, Anti Air Warfare, Anti-Submarine Warfare dan Electronic Warfare, serta mampu membawa heli sebagai sarana escape dari udara.

Nantinya kapal Korvet Bung Karno akan memperkuat jajaran TNI AL di Satuan Kapal Eskorta Komando Armada I. Kapal ini memiliki panjang (LOA) 73 m, dengan lebar 12 m, berat 650 ton, akomodasi 55 personel, dengan kecepatan jelajah 20 knot dan kecepatan maksimum 24 knot. (*)

 

maritimnew

Akun ini merupakan akun milik tim redaksi MaritimNews.com dan dikelola oleh tim. akun twitter @MaritimNewsCom

Share
Published by
maritimnew

Recent Posts

TJSL TPK Ambon Bagi Budidaya Lobster di Poka

Ambon (Maritimnews) - Subholding Pelindo Terminal Petikemas Ambon memperkuat sinergi dengan Pemerintah Daerah melalui program…

50 mins ago

Bangkitkan Kesadaran, Koperasi KSTKBM Gelar Sosialisasi APD Tahun 2025

Jakarta (Maritimnews) - Dalam rangka penerapan program K3 sekaligus membangkitkan kesadaran pekerja, Koperasi Karya Sejahtera…

20 hours ago

UPP Tanjung Redeb Gelar Sosialisasi Perkuat Implementasi Inaportnet

Tanjung Redeb (Maritimnews) - Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan transparansi layanan kepelabuhanan, Kantor Unit Penyelenggara…

1 day ago

Kisah Seorang Pahlawan dari Samudera, KETIKA LAUT TAK LAGI MEMANGGIL

  Catatan kecil dari Klinik Sentra Maritim Medika di Hari Pahlawan oleh: Wisnu Wardana (Kepala…

4 days ago

CMA CGM Foundation Peduli Dunia Pendidikan Indonesia 

Jakarta (Maritimnews) - CMA CGM Foundation menunjukkan kepedulian terhadap masa depan anak Indonesia dengan melakukan…

7 days ago

BKKP Kemenhub Raih ISO 9001:2015 Quality Management System

Jakarta (Maritimnews) - Balai Kesehatan Kerja Pelayaran (BKKP) Kementerian Perhubungan meraih sertifikasi ISO 9001:2015 untuk…

1 week ago