Asep Selamat
Jakarta (Maritimnews) – Dalam rangka penerapan program K3, sekaligus membangkitkan kesadaran pekerja, Koperasi Karya Sejahtera Tenaga Kerja Bongkar Muat (KS TKBM) menggelar Sosialisasi Alat Pelindung Diri (APD) Tahun 2025 di Jakarta, Kamis (13/11).
Kegiatan tersebut dibuka Ketua Koperasi KSTKBM, Asep Selamet yang dalam kata sambutan menegaskan betapa pentingnya fungsi APD yang wajib dipakai sesuai SOP area kerja di pelabuhan Tanjung Priok terkait zero accident.
“APD adalah kebutuhan wajib bagi seluruh anggota TKBM agar keselamatan kerja menjadi prioritas, dan para anggota pun harus disiplin dalam memakai APD karena resiko kerja sangat tinggi di lapangan,” tegas Asep.
Sementara arahan KSOP Utama Tanjung Priok selaku Pembina TKBM menjelaskan, bahwa kesehatan keselamatan kerja k3 menjadi tanggung jawab bersama yang tujuannya melindungi keselamatan para TKBM, termasuk menjaga kelancaran arus barang di pelabuhan.
Hadir pula dalam kegiatan sosialisasi APD Koperasi KSTKBM Tahun 2025 kali ini, perwakilan dari Polres Pelabuhan Tanjung Priok yakni Kasat Binmas AKP Sudirman Agus.
(Bayu Jagadsea/MN)
Tanjung Redeb (Maritimnews) - Dalam rangka meningkatkan efisiensi dan transparansi layanan kepelabuhanan, Kantor Unit Penyelenggara…
Catatan kecil dari Klinik Sentra Maritim Medika di Hari Pahlawan oleh: Wisnu Wardana (Kepala…
Jakarta (Maritimnews) - CMA CGM Foundation menunjukkan kepedulian terhadap masa depan anak Indonesia dengan melakukan…
Jakarta (Maritimnews) - Balai Kesehatan Kerja Pelayaran (BKKP) Kementerian Perhubungan meraih sertifikasi ISO 9001:2015 untuk…
Jakarta (Maritimnews) - KSO Terminal Petikemas Koja (TPK Koja) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia…
Jakarta (Maritimnews) - Dalam rangka mewujudkan PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IDX:IPCC) sebagai pemimpin ekosistem…