Published On: Mon, Dec 19th, 2016

Mempererat Tali Silaturrahmi, Pelabuhan Teluk Bayur Gelar IPC Customer Gathering

Costumer Gathering IPC Teluk Bayur dan kesepakatan bersama anti pungli di pelabuhan Teluk Bayur.

Costumer Gathering IPC Teluk Bayur dan kesepakatan bersama anti pungli di pelabuhan Teluk Bayur.

MNOL-Padang, Dalam rangka mempererat tali silaturrahmi dengan para pelanggan, PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Teluk Bayur atau juga yang biasa dikenal dengan IPC Teluk Bayur, menggelar IPC Customer Gathering di Grand Inna Muara Hotel Padang. Selain makan bersama, IPC Teluk Bayur juga menyajikan acara hiburan yang dimeriahkan Artis lokal Minang Ajo Buset, Rabu (14/12).
Acara dihadiri sekitar 150 orang tamu undangan mengusung tema “Together For A Better Service” yang juga bertujuan untuk memberikan apresiasi terhadap para pelanggan setia dan pihak-pihak yang mendukung kegiatan kepelabuhanan IPC Cabang Teluk Bayur.
Dalam sambutannya General Manager IPC Cabang Teluk Bayur, Mulyadi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program perusahaan agar semakin dekat dengan para pelanggan, sehingga perusahaan lebih dapat memahami kebutuhan.
Sementara itu Kepala Kantor Kesyahbandaran & Otoritas Pelabuhan (KSOP) Teluk Bayur, Yuyus K. Usmany, ST., memberikan sambutan positif terhadap perkembangan dan kemajuan yang telah dicapai oleh manajemen IPC Cabang Teluk Bayur khususnya dengan berbagai kemudahan2 yg diberikan terkait layanan pelabuhan dan sistem IT yg semakin modern.
Yuyus mengingatkan kepada semua jajaran terkait program pemerintah pusat untuk memberantas aktifitas pungli di wilayah pelabuhan, agar semua pihak menjauhi dan tidak melakukan aktifitas tersebut.
Senada dengan Kepala KSOP, Kepala Kantor Bea dan Cukai Teluk Bayur, Andi Pramono menegaskan bahwa jajaran Bea Cukai pelabuhan Teluk Bayur juga terus berbenah secara internal untuk menghentikan dan mencega aktifitas pungli terkait aktifitas kepelabuhanan.
Sebagai simbolis mendukung komitmen  anti pungli ini, IPC Cabang Teluk Bayur selaku panitia menyediakan media anti pungli yg ditandatangani oleh para hadirin. Semoga semangat dari komitmen ini dapat menular ke semua aspek kepelabuhanan Indonesia.(Bayu/MN)

About the Author

- Redaktur

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com