Published On: Sat, Nov 4th, 2017

Misi Capai Zero Accident, Satfibarmatim Rampungkan Latihan Keselamatan Kerja 2017

Suasana latihan keselamatan kerja yang dilakukan oleh prajurit Satfibarmatim.

Suasana latihan keselamatan kerja yang dilakukan oleh prajurit Satfibarmatim.

MN, Surabaya – Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) menggelar latihan keselamatan kerja tahun 2017, yang dilaksanakan mulai tanggal 23 s.d 26 Oktober 2017, bertempat di Satfibarmatim, Ujung, Surabaya. Senin (30/10).

Latihan keselamatan kerja Satfibarmatim TA 2017 ini, diikuti lebih kurang 50 peserta dari perwakilan prajurit jajaran Satfibarmatim yang berada di pangkalan baik dari unsur maupun Staf, serta didukung 14 orang staf latihan, 2 Orang Penilai dari Komando Latihan (Kolat) Koarmatim, dan 8 orang instruktur terdiri dari Diskesarmatim sebanyak 3 orang dan dari unsur Satfibarmatim sebanyak 5 orang.

Pelaksanaan latihan keselamatan kerja Satfibarmatim TA 2017 ini diawali dengan pengarahan dan pembacaan Direktif Latihan oleh Perwira Pelaksana Latihan (Papelat) dalam hal ini adalah Komandan Satfib Koarmatim  Kolonel Laut (P) Retiono Kunto yang diwakili oleh Perwira Staf Operasi (Pasops) Satfibarmatim Letkol Laut (P) Imam Purwanto selaku Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat) dalam latihan kali ini.

Adapun materi latihan keselamatan kerja meliputi, latihan teori dan praktek tentang pengetahuan keselamatan kerja, prosedur pencegahan dan penanganan bahaya radiasi dan sengatan arus listrik, pengenalan peralatan keselamatan kerja dan P3K, serta prosedur penggunaannya, kemudian tentang prosedur dan cara penanganan pertama pada pasien tenggelam, prosedur penanganan pertama pada pasien patah tulang, prosedur penanganan pertama pada pasien luka bakar maupun keselamatan kerja bidang navigasi dan senjata bahari, permesinan, elektronika, dan logistik.

Adapun tujuan dalam latihan ini yaitu memberikan pengetahuan dan keterampilan, kepada Prajurit tentang peraturan keselamatan kerja dan kesehatan kerja serta meningkatkan pengetahuan tentang cara kerja yang aman, sehingga dapat menurunkan tingkat kecelakaan kerja di kapal dalam rangka mendukung terciptanya Zero Accident.

About the Author

- Redaktur

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com