Categories: HLPelayaranTerbaru

Permendag 82/2017 menjadi Energi Positif bagi Pelayaran Nasional

Johnson W Sutjipto

MN, Jakarta – Salah satu bunyi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 82 Tahun 2017 tentang Ketentuan Penggunaan Angkutan Laut dan Asuransi Nasional untuk Ekspor dan Impor Barang Tertentu, adalah mewajibkan penggunaan kapal yang dikuasai oleh pelayaran nasional.

Aturan tersebut memberikan semacam tambahan energi positif untuk pelayaran nasional, karenanya diprediksi pada tahun 2018 akan menjadi tahun yang lebih baik bagi industri pelayaran nasional. Hal itu dikatakan profesional bidang pelayaran Indonesia, Johnson W Sutjipto MSc CEng CMarEng FIMarEST.

“Permendag 82/2017 sebagai pendorong industri pelayaran nasional yang berlaku pada bulan April 2018, mewajibkan menggunakan kapal dikuasai pelayaran nasional. Jelas akan memberikan semacam energi positif bagi pelayaran nasional,” terang Johnson kepada Maritimnews, Rabu (31/1).

Johnson W Sutjipto menilai Permendag 82/2017 sangat signifikan mendorong gairah pelayaran nasional karena adanya keharusan penggunaan angkutan laut yang dikuasai pelayaran nasional pada kegiatan angkutan ekspor dan impor atas komoditas tertentu.

Sang pakar pelayaran nasional menambahkan, bahwa seiring pelaksanaan Permendag 82/2017, sepatutnya butuh revisi dan modifikasi bidang Pajak agar implementasi peraturan berjalan lancar dan berhasil dilaksanakan dengan baik.
“Saya optimistis, setelah Juknis dari Permendag 82/2017 keluar, maka aturan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.

(Bayu/MN)

Bayu

Jurnalis Maritimnews.com

Share
Published by
Bayu

Recent Posts

Gde Sumarjaya: Relokasi Kapal Non-tuna di Pelabuhan Benoa

Bali (Maritimnews) - Anggota Komisi VI DPR RI Gde Sumarjaya Linggih mendukung upaya PT Pelabuhan…

1 day ago

Kemenhub Terbitkan PM 7/2024 Tentang Harmonisasi Sistem Pemeriksaan dan Sertifikasi pada Kapal Berbendera Indonesia

Jakarta (Maritimnews) - Kementerian Perhubungan menerbitkan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 7 Tahun…

1 day ago

Pelabuhan Sehat Petrokimia Disahkan KSOP Gresik

Gresik (Maritimnews) - Pelabuhan Petrokimia Gresik sah berpredikat sebagai pelabuhan Sehat sesuai dengan Peraturan Menteri…

4 days ago

Kemenhub Resmi Tutup Posko Angkutan Laut Lebaran 2024

Jakarta (Maritimnews) - Kementerian Perhubungan resmi resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024, Jumat…

5 days ago

Arus Penumpang Angleb 2024 Naik Signifikan di Pelabuhan Priok

Jakarta (Maritimnews) - Ditjen Hubla Kementerian Perhubungan resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024,…

5 days ago

Pelabuhan Teluk Bayur Siap Layani Arus Mudik Lebaran 2024

Teluk Bayur (Maritimnews) - Pelabuhan Teluk Bayur telah melakukan berbagai kesiapan dalam menyambut libur Idul…

4 weeks ago