
MNOL, Jakarta –“Sebenarnya ada 1.858 prajurit yang hadir untuk donor darah, namun hanya 1.757 orang yang dinyatakan sehat pada saat itu. Data ini belum semua, karena ada beberapa satuan belum melaksanakan laporan ke Diskes Kormar karena ada kendali komunikasi,” ungkap Kepala Dinas Penerangan Korps Marinir (Kadispen Kormar) Letkol Marinir Akhmad Hanifah, S.E. dalam siaran persnya, Kamis (13/10).
“Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Korps Marinir ke-71 tahun 2016 yang jatuh pada tanggal 15 November nanti. Seluruh jajaran Korps Marinir yang berada di Indonesia melaksanakan kegiatan sosial donor darah ini sebagai wujud kepedulian sosial kami,” lanjut perwira menengah TNI AL tersebut.
Lebih jauh dia mengakatan bahwa selama ini telah terjadi hubungan yang baik antara Korps Marinir TNI AL dengan Palang Merah Indonesia (PMI). Secara periodik PMI datang ke markas-markas Marinir untuk melaksanakan pengambilan donor darah anggota. Di samping para prajurit Marinir yang mendonorkan darahnya di kegiatan ini, ada juga anggota yang langsung ke PMI untuk mendonorkan darahnya.






