Published On: Thu, Jun 8th, 2017

Ironis, Nelayan masih sering Mengambil Ikan di Dive Spot Pulau Komodo

Tertangkap kamera –
Kapal nelayan yang sedang mencari ikan di dive spot Pulau Komodo

MN, Labuan Bajo – Keindahan bawah laut di Taman Nasional Komodo yang kini telah menjadi dive spot yang mendunia, terus tercoreng dengan ulah nelayan nakal di sekitar kawasan tersebut. Kendati sudah jelas adanya larangan menangkap ikan di area dive spot, namun tetap saja fenomena itu ditemukan hampir setiap hari.

Menurut informasi yang dihimpun dari sumber terpercaya di Labuan Bajo, pelanggaran ini sudah kerap terjadi. Namun pihak Balai Taman Nasional Komodo (BTNK) masih membiarkan kebiasaan tersebut.

Bahkan ada nelayan yang berhasil diintogerasi menyatakan tindakan ini sudah mendapat izin dari petugas. Kejadian itu terjadi sekitar pagi hari tanggal 7 Juni 2017 lalu.

Terdapat satu kapal nelayan dengan awak sekitar 4 orang yang memancing ikan di sebelah barat Tatawa Besar. Kawasan itu juga dikenal sebagai habitat ikan pari manta yang merupakan salah satu spesies laut yang dilindungi.

Meskipun belum terbukti hasil tangkapan ikan mereka di sana namun setidaknya sudah ada niat dengan memancing ikan di area tersebut. Anehnya tak ada petugas yang menindak mereka, malah mereka mem-bargain telah mengantongi izin.

Padahal ada sejumlah peraturan yang melarang aktivitas tersebut zona ruang laut yang telah ditetapkan sebagai kawasan konservasi. Tentunya sosialisasi yang intensif harus dilakukan baik oleh Pemerintah Pusat maupun daerah kepada masyarakat pesisir di sekitar Pulau Komodo termasuk para petugasnya.

Agar peraturan itu menjadi suatu yang dihormati dan dilaksanakan, sehingga tak menjadi buaian kata semata yang tanpa makna.

Semoga kejadian ini tak terulang lagi di kemudian hari, yang tentunya akan membawa dampak terhadap pariwisata Indonesia.

 

(Adit/MN)

 

About the Author

- Akun ini merupakan akun milik tim redaksi MaritimNews.com dan dikelola oleh tim. akun twitter @MaritimNewsCom

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com