Categories: TerbaruTNI AL

Sambut Sail Sabang 2017, Koarmabar laksanakan Tactical Floor Game

Tactical Floor game Koarmabar sambut Sail Sabang 2017

MN, Jakarta – Komando Armada RI Kawasan Barat  (Koarmabar) melaksanakan  Tactical Floor Game (TFG) dalam rangka Gugus Tugas (GT) Sail Sabang 2017 bertempat di Gedung O.B. Syaaf Markas Komando (Mako) Koarmabar, Jalan Gunung Sahari Raya No.67, Jakarta Pusat, Jumat (17/11).

Acara TFG dipimpin Komandan Gugus Keamanan Laut (Danguskamla) Koarmabar Laksamana Pertama TNI Bambang Irwanto, M.TR.(Han). Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjelaskan kepada tingkat bawah tentang teknis dan pelaksanaan Sail Sabang 2017 yang sudah direncanakan agar pada pelaksanaannya tidak terjadi kesalahan dan hal-hal yang tidak diinginkan. Pada TFG kali ini diperagakan secara detail setiap kegiatan mulai dari pergerakan unsur laut, udara, dan unsur-unsur nelayan yang akan ikut memeriahkan pelaksanaan acara puncak Sail Sabang 2017.

Untuk memeriahkan acara puncak Sabang 2017, Koarmabar mengerahkan 12 Kapal Perang, Pesawat Udara (Pesud) dan heli bell untuk melaksanakan berbagai kegiatan Sail Sabang 2017.

Unsur itu meliputi kegiatan  Satuan Tugas Surya Bhaskara Jaya (SBJ) ke-66/2017 dengan menggunakan KRI DR.Suharso–990, Satuan Tugas  Pelayaran Lingkar Nusantara (Pelantara) ke-7/2017 menggunakan KRI Banda Aceh-593 serta berbagai KRI lainnya termasuk tall ship parade KRI Bima Suci untuk mendukung demo pada acara Puncak Sail Sabang 2017 berupa Parade Kapal Perang (fleet review), sailing pass, terjun payung, serta evakuasi medis di laut melalui udara (air medevac).

Sail Sabang 2017 akan digelar di Sabang (Pulau Weh), Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) pada 28 November–5 Desember 2017. Penyelenggaraan Sail Sabang 2017 akan difokuskan di empat tempat yaitu Teluk Sabang, Sabang Fair, Gapang Resort dan Titik Nol. Untuk puncak acara akan diselenggarakan di Pasiran, Teluk Sabang yang rencananya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Turut h­adir dalam kegiatan tersebut antara lain, Paban IV Sopsal, Danlanal Sabang, Danlanal Tanjung Balai Asahan, Dandenmatra I Paskhas, Asops Danguskamlaarmabar, Paban Ops Armabar, Paban Ops Lantamal I Belawan, Para Komandan KRI, Para Komandan Pesud dan Komandan Heli Bell yang terlibat Sail Sabang 2017.

(Anug/MN)

 

maritimnew

Akun ini merupakan akun milik tim redaksi MaritimNews.com dan dikelola oleh tim. akun twitter @MaritimNewsCom

Share
Published by
maritimnew

Recent Posts

Pelabuhan Sehat Petrokimia Disahkan KSOP Gresik

Gresik (Maritimnews) - Pelabuhan Petrokimia Gresik sah berpredikat sebagai pelabuhan Sehat sesuai dengan Peraturan Menteri…

2 days ago

Kemenhub Resmi Tutup Posko Angkutan Laut Lebaran 2024

Jakarta (Maritimnews) - Kementerian Perhubungan resmi resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024, Jumat…

2 days ago

Arus Penumpang Angleb 2024 Naik Signifikan di Pelabuhan Priok

Jakarta (Maritimnews) - Ditjen Hubla Kementerian Perhubungan resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024,…

2 days ago

Pelabuhan Teluk Bayur Siap Layani Arus Mudik Lebaran 2024

Teluk Bayur (Maritimnews) - Pelabuhan Teluk Bayur telah melakukan berbagai kesiapan dalam menyambut libur Idul…

3 weeks ago

Kapal Pesiar MS Coral Geographer Sandar di Pelabuhan Makassar

Makassar (Maritimnews) - Kapal pesiar berukuran besar MS Coral Geographer LOA 93,4 meter dengan kedalaman…

4 weeks ago

Pelabuhan Tanjung Priok Kasih Diskon 50% Tarif Penumpukan

Jakarta (Maritimnews) - Pelabuhan Tanjung Priok memberikan keringanan pelayanan jasa penumpukan barang dan peti kemas…

4 weeks ago