Perusahaan Pelayaran Wajib Terapkan Aplikasi Layanan Online
MN, Jakarta – Di era digitalisasi, layanan berbasis online bagi dunia pelayaran wajib diimplementasikan. Karenanya Indonesia National Shipowners Association (INSA) mendorong perusahaan pelayaran nasional menyiapkan aplikasi layanan online untuk pengiriman barang atau petikemas.
“INSA telah lama menghimbau perusahaan shipping line untuk meningkatkan layanan kepada customer dengan menggunakan aplikasi berbasis online,” jelas Sekjen DPP INSA Budhi Halim, saat pertemuan bersama Forum Wartawan Maritim Indonesia (Forwami) di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Selasa (27/3).
Sebagai contoh, kata Budhi, perusahaan pelayaran PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) sudah menggunakan aplikasi layanan online. Kini diharapkan bagi seluruh pelayaran nasional yang belum memiliki layanan online agar segera menerapkan sistem digitalisasi.
Perusahaan pelayaran harus kreatif dalam inovasi layanan agar lebih kompetitif ditingkat nasional maupun internasional. “Aplikasi layanan online menjadi penting bagi perusahaan pelayaran. Jangan sampai penerapan sistem online justru dikuasai pihak yang tidak ada kaitannya dengan aktifitas pelayaran,” pungkasnya.
(Bayu/MN)