Published On: Tue, Jun 28th, 2022

Potensi Ekspor Jambi Banyak Dilirik Container Operator

Fakhrul Rawi

MN, Jakarta – Ditengah gencarnya Progam Gerakan Tiga Kali Lipat Ekspor (Gratieks) di wilayah Jambi, diperkuat kunjungan Presiden Joko Widodo pada awal April 2022 lalu di Muaro Jambi yang melepas ekspor 7 petikemas komoditas Pinang Biji seberat 126 ton senilai Rp4,069 milyar tujuan Pakistan. Dinilai telah memicu geliat ekspor Provinsi Jambi.

Menurut Branch Manager Advantis Sabang Raya Logistik (ASRL) Jambi, Fakhrul Rawi, dengan beragamnya komoditas ekspor yang keluar dari pelabuhan Jambi, banyak container operator lokal dan asing berminat ikut serta melebarkan sayapnya melalui pelabuhan Jambi. Tentunya bekerjasama dengan pelayaran lokal.

“Pelayaran operator container asing dan lokal akan semakin mantap berkegiatan di Jambi bersama pelayaran lokal, karena melihat potensi komoditas ekspor Provinsi Jambi yang kini banyak dilirik buyer dari luar negeri,” terang Fakhrul Rawi kepada Maritimnews di Jakarta, Selasa (28/6).

Kedepan, terang Fakhrul, sinergisitas dari berbagai instansi terkait dan pelaku usaha diharapkan dapat meningkatkan komoditas ekspor Provinsi Jambi, sebut saja salah satunya komoditas Pinang Biji yang cukup banyak dibutuhkan oleh negara Thailand, Iran, India, China, Pakistan.

“Saya lihat sebagian besar komoditas ekspor yang notabene berasal dari Jambi, justru lebih banyak ke pelabuhan di luar Provinsi Jambi,” pungkasnya.

Sebelum Presiden Joko Widodo melepas ekspor, dipenghujung tahun 2021, Gubernur Jambi Al Haris juga melepas ekspor 10 jenis komoditas, yakni Gambir, Karet Olahan, Kayu Karet, Kayu Olahan, Pinang Biji, Kelapa Bulat, Kopra, Kopi, Kayu Manis, dan Cangkang Sawit ke-12 negara (Bangladesh, China, India, Iran, Jepang, Malaysia, Pakistan, Rusia, Singapura, Thailand, Taiwan, dan Vietnam) dengan volume 86,43 ribu ton yang nilai ekspornya mencapai Rp.202,6 milyar.

(Bayu/MN)

About the Author

- Akun ini merupakan akun milik tim redaksi MaritimNews.com dan dikelola oleh tim. akun twitter @MaritimNewsCom

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com