Jadi Garda Terdepan Tanah Air, Pangkoarmada II Brief Satgasmar Ambalat XXVI TA 2020
Pangkoarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto memberi briefing dan melepas keberangkatan Satgasmar Ambalat XXVI TA. 2020 dari Batalyon 3 Marinir yang akan melaksanakan penugasan pengamanan perbatasan RI- Malaysia (Ambalat) bertempat di Indoor Sport Mako Koarmada II pada Selasa (8/9).
