Published On: Sat, Nov 3rd, 2018

Komandan KRI Slamet Riyadi-352 Paparkan RGB Latihan Samudera Sakti

Suasana pemaparan Latihan Samudera Sakti 2018.

Suasana pemaparan Latihan Samudera Sakti 2018.

MN, Surabaya – Kepala Staf Koarmada (Kaskoarmada) II, Laksamana Pertama TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M., menerima Paparan RGB Latihan Bersama (Latma) Samudera Sakti 2018 Indonesia–India, di Rupat Candrasa Mako Koarmada II. Surabaya. Jum’at (02/11).

Di hadapan Kaskoarmada II, Komandan KRI Slamet Riyadi (SRI–352),  Kolonel Laut (P) Bina Irawan Marpaung memaparkan tentang RGB Latma Samudera Sakti 2018 Indonesia–India yang memiliki materi latihan meliputi OOW Maneuveres, Station Keeping, RAS Approaches, Air Defence Exercise, Gun Firing Exercise, Close Range Anti Air, Photoex, Sarex/Medivac, Mio/VBSS, dan Cross Deck Flying.

Latma Samudera Sakti 2018 Indonesia–India melibatkan KRI Sultan Iskandar Muda-367, Pesud CN-235, G-58 Baron, Heli Panther, serta 246 personil TNI AL pendukung latihan.

Ajang latihan bilateral ini akan dilaksanakan pada tanggal 12-18 November mendatang yang menjadikan Pangkalan TNI AL Surabaya sebagai habour phase dan Laut Jawa sebagai Sea Phase-nya. Selain latihan perang,  kedua angkatan laut ini juga akan melakukan kegiatan olahraga dan juga kunjungan budaya.

Latma Samudera Sakti 2018 Indonesia–India bertujuan untuk mempererat hubungan, kerja sama, serta meningkatkan profesionalisme TNI AL–Indian Navy.

Selain itu, latihan ini juga dapat memberikan kontribusi terhadap peningkatan aspek stabilitas maritim kawasan Asia dan meningkatkan kemampuan TNI AL dalam mendukung kebijakan pemerintah unutk mewujudkan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia.

Turut hadir dalam acara tersebut antara lain para Asisten Pangkoarmada II, Sahli Pangkoarmada II, dan Kasatker Mako Koarmada II.

About the Author

- Redaktur

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com