Ditjen Hubla Uji Petik Kapal Tradisional di Muara Angke

Uji petik kapal penumpang di pelabuhan Muara Angke

MN, Jakarta – Menjelang penyelenggaraan angkutan laut natal 2020 dan tahun baru 2021, Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub melaksanakan uji petik kapal penumpang tradisional di pelabuhan Muara Angke yang dipimpin langsung Dirjen Hubla, Agus H Purnomo pada hari Senin tanggal 14 Desember 2020 dengan protokol kesehatan Covid-19.

Sebanyak 4 (empat) kapal tradisional yang melayani penumpang di pelabuhan Muara Angke yakni Milles II, KM Jelajah, KM Satria Exspress dan HSC Express Bahari 3B dilakukan uji petik oleh tim marine inspector Direktorat Perkapalan dan Kepelautan Ditjen Hubla Kementerian Perhubungan.

Adapun pelaksanaan uji petik dilaksanakan berdasarkan Instruksi Dirjen nomor HK 211/5/16/DJPL/2020 tentang Pemeriksaan Kelaiklautan Kapal Penumpang Dalam Rangka Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021 serta Surat Keputusan Direktur Perkapalan dan Kepelautan Nomor KP 92/PK/DK/2020 tentang Pembentukan Tim Pelaksana kegiatan Pemeriksaan Kelaiklautan Kapal.

Menurut Dirjen Hubla, dimasa pandemi Covid-19 sangat berpengaruh dalam segala aspek terutama pada sektor perekonomian negara Indonesia sehingga pertumbuhan ekonomi menjadi tidak stabil, karenanya masa libur Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021 merupakan momen yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

“Meskipun masih dalam kondisi pandemi Covid-19, keselamatan dan keamanan serta kenyamanan untuk para penumpang merupakan prioritas utama dalam pelaksanaan angkutan Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021 kali ini dengan wajib menerapkan protokol kesehatan dan jaga jarak,” tutur Dirjen Hubla.

Sementara itu Direktur Perkapalan dan Kepelautan, Capt Hermanta mengatakan bahwa perawatan dan pemeliharaan kapal harus menjadi prioritas dalam operasional kapal, dengan perawatan dan pemeliharaan yang terjadwal baik bisa meningkatkan faktor keselamatan dan keamanan di atas kapal.

“Cek kelaiklautan kapal menjelang Natal dan Tahun Baru dilakukan untuk memastikan kapal-kapal penumpang harus dalam kondisi siap digunakan melayani penumpang pada saat libur Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021,” pungkasnya.

(Bayu/MN)

maritimnew

Akun ini merupakan akun milik tim redaksi MaritimNews.com dan dikelola oleh tim. akun twitter @MaritimNewsCom

Share
Published by
maritimnew

Recent Posts

Gde Sumarjaya: Relokasi Kapal Non-tuna di Pelabuhan Benoa

Bali (Maritimnews) - Anggota Komisi VI DPR RI Gde Sumarjaya Linggih mendukung upaya PT Pelabuhan…

33 mins ago

Kemenhub Terbitkan PM 7/2024 Tentang Harmonisasi Sistem Pemeriksaan dan Sertifikasi pada Kapal Berbendera Indonesia

Jakarta (Maritimnews) - Kementerian Perhubungan menerbitkan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 7 Tahun…

11 hours ago

Pelabuhan Sehat Petrokimia Disahkan KSOP Gresik

Gresik (Maritimnews) - Pelabuhan Petrokimia Gresik sah berpredikat sebagai pelabuhan Sehat sesuai dengan Peraturan Menteri…

3 days ago

Kemenhub Resmi Tutup Posko Angkutan Laut Lebaran 2024

Jakarta (Maritimnews) - Kementerian Perhubungan resmi resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024, Jumat…

4 days ago

Arus Penumpang Angleb 2024 Naik Signifikan di Pelabuhan Priok

Jakarta (Maritimnews) - Ditjen Hubla Kementerian Perhubungan resmi menutup Posko Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024,…

4 days ago

Pelabuhan Teluk Bayur Siap Layani Arus Mudik Lebaran 2024

Teluk Bayur (Maritimnews) - Pelabuhan Teluk Bayur telah melakukan berbagai kesiapan dalam menyambut libur Idul…

3 weeks ago